Ingin memberi nama pada bayi perempuan dengan bahasa Arab? Silakan mengambil dari kata-kata berikut sesuai dengan artinya yang menarik.
Update 11 Muharram 1442 H
30 Agustus 2020
(65 nama)
Huruf Alif
- Adhwa’ : cahaya
- Alifah : penyayang
- Amarah : tanda
- Aminah : bahagia, tenang
- Aribah : cerdas
- Asma’ : cantik, dikenal
- Ibtihaj : wanita yang gembira dan senang
Huruf Ba’
- Badirah : terdepan
- Badiyah : awal dari sesuatu
- Bari’ah : wanita yang cantik
- Basiqah : tinggi, mulia
- Batsiqah : orang yang sangat mulia
Huruf Ta’
- Taufiqah: lurus dan selamat dalam beramal
- Tamamah: sempurna
Huruf Tsa’
- Tsabitah (Sabitah): kokoh, tidak berubah, istiqamah
- Tsarwah (Sarwah): kaya, dermawan
- Tsunya (Sunya): pujian
- Tsanwa (Sanwa): pujian
Huruf Jim
- Jabirah: kuat, orang yang berbuat baik, orang yang selamat, nama kota Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam
- Jariyah: berjalan, perahu, pemudi, mentari
- Jirbah: menunjukkan kesalehan, bermakna secara bahasa yaitu ladang, bisa juga bermakna tetap tumbuh dengan baik
- Jalilah: sifat agung, memiliki ketenangan (berwibawa), enak dipandang
- Jamirah: sanggul, kumpulan rambut
- Jamilah: bagus, cantik, elok
- Jumhurah: wanita yang mulia
- Junainah: kebun, taman yang kecil
- Juhairah: suaranya keras, enak dipandang
- Jahanah: usianya muda
- Jaihan: kehidupan, telah dekat
- Jahidah: berusaha dengan sungguh-sungguh
- Jahizah: melengkapi, ringan
- Jaharah: suaranya keras, kedudukannya mulia, enak dipandang
- Jamalat: menembus, luar biasa, cantik
- Jauharah: mahal, berharga
- Jaunah: hitam
- Jawidah: pemurah, dermawan
- Jasirah: kuat
Huruf Ha’ (ح)
- Haritsah: yang menanam, memperoleh, memahami, mengingat
- Hazimah: orang yang kuat hafalannya dan mutqin
- Hakimah: yang ditugasi memutuskan hukum antara manusia
- Hamidah: wanita yang bersyukur, yang dipuji
- Hababah: dicintai, dikasihi
- Hibrah: nikmat yang bagus dan kehidupan yang menyenangkan
- Habasyah: berkumpul
- Habibah: yang dicintai
- Hafizhah: yang menjaga perjanjian
- Hadzayah: cerdas, sempurna
- Hurriyah: merdeka, bebas dari perbudakan
- Hasna: wanita yang baik, cantik, elok
- Hasanah: baik perkjataan, berbuat yang makruf
- Hafshah: nama istri nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, putri Umar bin Khattab, artinya: mengumpulkan
- Hakimah: orang yang punya hikmah (selalu tepat).
- Halilah: wanita yang halal
- Halimah: wanita yang sabar, wanita yang hikmah, dan mudah memaafkan
- Hamadah: bersyukur, dipuji
- Hamdah: pujian untuknya
- Hananah: penyayang
- Hamudah: yang dipuji
- Hanifah: yang berserah diri pada Allah
- Hanun: sangat penyayang
- Hanin: sangat penyayang
- Haura: penyejuk mata
- Haniyah: penyayang
- Hassanah: cantik, dicintai
- Hashifah: pintar dan penuh hikmah
Sumber: Mawsu’ah Al-Asma’ – Ahsanul Asma’ fi Tasmiyyah Al-Abna’. Cetakan pertama, Tahun 1428 H. Dr. Fahd Khalil Zayid. Penerbit Darun Nafais.
Moga lebih dari 100 nama bayi perempuan dalam versi bahasa arab akan tersedia di halaman ini.
Baca juga:
Nama terbaik untuk si buah hati
Nama yang terlarang untuk si buah hati
Semoga bermanfaat.
—
Oleh: Muhammad Abduh Tuasikal
Artikel Rumaysho.Com